Selasa, 14 Maret 2017

Kabar Toyota Jemursari Maret -Kemenperin Minta Toyota Tingkatkan Investasi di Indonesia

Kemenperin Minta Toyota Tingkatkan Investasi di Indonesia





 Toyota JemursariSURABAYA-- Kementerian Perindustrian meminta PY Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) untuk terus meingkatkan investasinya di Indonesia. Investasi ini bukan hanya dalam bentuk uang, tapi juga perbaikan sumber daya manusia (SDM) yang bekerja di perusahaan tersebut.

Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mengatakan, investasi Toyota memang sudah meningkat dibandingkan lima tahun sebelumnya. Jika dalam lima tahun periode pemerintah tahun lalu Toyota menginvestasikan dana sebesar Rp 20 triliun. Untuk periode pemerintahan sekarang Toyota berjanji akan berinvestasi mencapai Rp 25 triliun.

"Sekarang sudah masuk Rp 18 triliun. Kita sedang kejar agar tujuh triliun lagi bisa segera masuk," kata Airlangga di Istana Negara, Senin (13/3).

Dalam perbaikan SDM yang akan dimagangkan, perusahaan Toyota akan segera memberikan pemagangan selama enam bulan bagi pekerja yang ada di Indonesia untuk menyerap ilmu dari negera asal perusahaan ini. Pemagangan ini selaras dengan program pemerintah dalam vocasional training. Dengan investasi yang dilakukan, Pemerintah berharap agar Toyota bisa segera mengembangkan pasar ekspor semisal ke Australia. 

Menurut Airlangga, Toyota saat ini cukup handal dalam pengembangan jenis kendaraan. Selain akan mengembangkan mobil listrik, Toyota juga bakal mencoba membuat mobil jenis hibrid. 

"Mungkin ke hibrid ini akan dikembangkan. Ini diberikan fasiitas bea masuk yang akan diturunkan. Kemudian pajak barang mewah diturunkan, sehingga masyarakat memiliki opsi kendaran ramah lingkungan," kata dia.



Info & Pemesanan 
Hubungi:
PT Astra International Tbk
TOYOTA SALES OPERATION-CAB.JEMURSARI
 Auto2000 JL. Raya Jemursari 215 - Surabaya Jawa Timur
Surabaya 60299
Fax : (62-31) 8420079

M.BACHRUDIN AKMAL
Sales Executive
Tlp (WA): 0821-4074-8902
PIN :D4E2214D
Ig: toyotajemursarisurabaya

Mohon ditransfer atas nama PT.ASTRA International Tbk :
Bank Permata Cabang Sudirman No.Rek. :072 7308 008

Bca Cabang A.Yani No.Rek. : 429 343 2000

0 komentar:

Posting Komentar

Translate Language

Kontak Formulir PERTANYAAN KONSUMEN

Nama

Email *

Pesan *

News Update

Website Archive

Toyota Support
Toyota Support
Toyota Support